Pengumuman Ujian Nasional 2015 Untuk SMA Dan Sederajat ~ Ujian Nasional 2015 untuk jenjang SMA/MA/SMK/MAK telah selesai dilakukan. Sekarang proses koreksi dan penentuan nilai yang akan didapatkan oleh masing-masing peserta ujian nasional sedang dilakukan. Untuk waktu pengumuman sendiri telah dijadwalkan oleh BSNP. Jadwal tersebut diinformasikan bersamaan dengan dikeluarkannya jadwal Ujian Nasional SMA/MA/SMK/MAK.
Rasa berdebar sudah tentu dirasakan oleh para peserta UN 2015. Tetapi yang mereka khawatirkan bukan lagi persoalan "LULUS" atau "TIDAK LULUS" ujian nasional. Karena standar tersebut sekarang sudah tidak ada lagi. Hasil "LULUS" atau "TIDAK LULUS" sekarang tidak dijamin lagi oleh Ujian Nasional yang diselenggarakan oleh negara. Kelulusan sekarang diserahkan sepenuhnya kepada kebijakan dan hasil ujian di sekolah.
Sedangkan Ujian Nasional fungsinya sekarang adalah untuk mendapatkan nilai yang akan digunakan untuk mendaftar ke jenjang yang lebih tinggi. Nilai ujian nasional sifatnya wajib untuk mendaftar ke jenjang yang lebih tinggi. Baik atau kurang baiknya nilai yang diperoleh dalam ujian nasional akan mempengaruhi jalan menuju pendidikan di jenjang berikutnya. Keputusan tersebut dikeluarkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan dan resmi diterapkan pada ujian nasional 2015 ini untuk semua jenjang.
Jadwal Pengumuman Ujian Nasional 2015 SMA dan Sederajat |
Meskipun demikian, peserta didik yang mengikuti ujian nasional tidak boleh menyepelekan peraturan tersebut. Karena fungsi dari nilai ujian nasional yang didapatkan akan menentukan seberapa jauh adik-adik akan dapat menembus jenjang seperti universitas yang diunggulkan di Indonesia.
Untuk pengumuman ujian nasional 2015 jenjang SMA/MA/SMK/MAK akan diumumkan resmi oleh pemerintah pada tanggal 18 Mei 2015. Pengumumannya akan langsung ke sekolah masing-masing sesuai dengan penyelenggaraanya kemarin.
Demikian informasi mengenai Pengumuman Ujian Nasional 2015 Untuk SMA Dan Sederajat. Informasi terbaru lainnya akan di-update mengikuti perkembangan informasi dari BSNP mengenai Ujian Nasional 2015.
Terimakasih telah berkunjung dan berikut ini ketentuan komentar yang diperbolehkan :
1. Berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak SARA.
2. Berkomentar sesuai dengan topik artikel. Jika berbeda bisa masuk ke bagian Contact Us atau Request Materi
3. TIDAK BOLEH memasukkan LINK AKTIF. Karena akan otomatis terhapus komentarnya.
4. Jika ingin menambahkan LINK silahkan masukkan ke dalam bagian URL atau menyertakan ke dalam komentar dengan sifat TIDAK AKTIF.
5. Berkomentarlah yang membangun dan bermanfaat untuk orang lain ya :-)
NB: JIKA ADA LINK RUSAK ATAU TIDAK BISA DIAKSES, SILAHKAN INFORMASIKAN KEPADA KAMI MELALUI KOMENTAR ATAU HALAMAN KONTAK KAMI. Thanks.
Terimakasih atas kerjasamanya demi memajukan website ini,
EmoticonEmoticon